4 Manfaat Almond Untuk Kulit, Termasuk Mencegah Penuaan Dini

Posted on 2021-07-11 by Kireinuts

kulit kering manfaat almond Image 4 Manfaat Almond Untuk Kulit, Termasuk Mencegah Penuaan Dini

Mendengar kandungan kacang almond untuk menurunkan berat badan, tentu menjadi hal yang biasa. Akan tetapi, bagaimana dengan manfaat almond untuk kulit? Apakah kamu pernah mendengarnya? Lalu apa saja manfaat dari kacang almond ini?

Sebenarnya ada banyak manfaat dari kacang almond. Seperti halnya manfaat kacang almond untuk ibu menyusui yang sangat baik bagi tumbuh kembang bayi. Begitu pula manfaat kacang almond untuk kulit. Tak sedikit manfaat almond untuk kulit. Manfaat-manfaat dari almond untuk kulit yang dimaksud, meliputi :

Mengatasi Lingkar Hitam yang Ada Pada Mata

Salah satu manfaat almond bagi kesehatan kulit adalah mengatasi lingkaran hitam yang terjadi pada mata. Dimana lingkar hitam ini, umumnya terjadi akibat kurang tidur atau begadang. Akan tetapi, tak perlu khawatir. Sebab kamu dapat mengonsumsi kacang almond untuk mengatasinya.

Kacang almond memiliki tinggi vitamin dan protein yang mampu mengatasi lingkar hitam pada mata tersebut. Bahkan lemak dalam kacang almond pun, juga mampu mengatasi lingkar hitam mata. Selain itu, lemak ini juga dapat mengatasi mata bengkak.

Pelembab Alami Bagi Kulit

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, lemak dalam kacang almond juga bermanfaat bagi kesehatan kulit. Selain itu, asam lemak dalam kacang almond ternyata bisa dimanfaatkan untuk melembapkan kulit secara alami. Bahkan asam lemak tersebut juga dapat membantu menghidrasi kulit. Sehingga kulit kamu akan menjadi lebih lembab dan semakin lembut.

Mencegah Terjadinya Penuaan Dini

Layaknya yang tercantum dalam judul, kacang almond ternyata bisa membantu kamu dalam mencegah terjadinya penuaan dini. Hal ini tentu disebabkan kacang almond mengandung cukup tinggi antioksidan serta vitamin E. Dimana kedua kandungan ini memiliki manfaat yang sangat tinggi. Seperti menangkal radikal bebas yang dapat merusak kesehatan kulit. Bahkan dengan rutin mengonsumsi kacang almond maka kamu juga bisa turut mencegah dan mengurangi keriput ataupun garis halus pada wajah.

Mengatasi Masalah Kulit Kering

Manfaat dari kacang almond yang berikutnya adalah untuk mengatasi masalah yang terjadi akibat kulit kering. Masalah kulit kering ini dapat diatasi dengan baik, karena kandungan yang terdapat dalam kacang almond dapat membantu kulit agar tampak lebih lembab dan kenyal. Seperti halnya kandungan biotin, vitamin E dan asam lemak. Dimana kandungan ini juga bisa mengobati kulit iritasi maupun kering dengan sangat mudah.

 

Berdasarkan beberapa manfaat kacang almond bagi kulit di atas, bagaimana menurut kamu? Apakah manfaat kacang almond, memang efektif untuk menjaga kesehatan kulit? Ataukah malah sebaliknya?

Apapun pendapat yang kamu utarakan, nyatanya kacang almond memang cukup bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit. Sehingga kulit tampil lebih cerah, lebih lembab dan tampak lebih terawat dengan baik. Oleh karenanya, bukan hal aneh bila manfaat almond untuk kulit sangat populer.